“Kalau Peparnas XV di Jawa Barat 2016 lalu, Papua bisa mencapai prestasi berada di peringkat lima besar, saya yakin Peparnas 2020 kita bisa menjadi juara umum, apalagi bertanding di rumah sendiri,” kata Hery, Kamis, 30 Januari 2020 di Jayapura.
Hety berharap, PB Peparnas XVI 2020 Papua yang baru saja dilantik oleh Sekjen NPC Indonesia, Ukun Rukaendi segera bekerja mempersiapkan atlet.
“Saya juga harapkan kepada semua panitia PB Peparnas untuk berkoordinasi dengan semua stakeholder agar even difabel ini bisa meraih prestasi terbaik, tetapi tak kalah penting bisa berlangsung dengan sukses,” ujarnya.
Dikatakan, Presiden Joko Widodo berkeinginan kuat mensukseskan pelaksanaan PON dan Peparnas di Papua. Untuk itu, Hery mengimbau semua pihak di Papua dapat bersatu dan saling mendukung mensukseskan dua even nasional tersebut.
“Jika dua even ini kita bisa sukses, maka akan menjadi sebuah kebanggaan bagi kita semua di Papua. Saya imbau kepada seluruh masyarakat Papua, mari kita sukseskan PON dan Peparnas 2020 di atas tanah ini,” katanya.
Video: Ingin Nonton MotoGP di Sirkuit Mandalika? Ini Harga Tiketnya
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id