Sejak gim pertama, Marcus/Kevin memang langsung tertinggal. Beberapa kali pukulan Marcus/Kevin tidak mampu menghasilkan poin. Sebaliknya, usaha dari Aaron/Soh terus menyumbangkan poin.
Hingga akhirnya, pasangan Malaysia mengunci kemenangan dengan kedudukan 21-14.
Memasuki gim kedua, Marcus/Kevin kembali sulit mengembangkan permainan. Terbukti, smes-smes keras dari pasangan Malaysia membuat perolehan poin mereka kian menjauh.
Harapan sempat muncul ketika skor menjadi 16-16. Tetapi, Aaron/Soh terus menjaga momentum sehingga skor berubah menjadi 21-17.
Kemenangan ini membuat Aaron/Soh akan berhadapan pemenang antara Li Junhui/Liu Yuchen (China) dan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) pada semifinal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News