Akun X @MostVpromotions membuat voting perihal prediksi penggemar tinju dunia tentang siapa yang lebih dijagokan atau siapa yang mereka unggulkan di pertarungan nanti.
Hasilnya, 'si Leher Beton' Mike Tyson unggul jauh dalam polling tersebut. Meski usianya sudah memasuki 58 tahun, namun para fans yakin Mike Tyson bisa menang KO dengan hasil voting 64,2 persen penggemar tinju. Sedangkan yang memilih Jake Paul bisa menang KO hanya sebesar 14,5 persen.
Meski begitu, untuk kemenangan angka, Jake Paul sedikit diunggulkan dengan 11,6 persen. Sedangkan voting kemenangan angka untuk Mike Tyson hanya 9,6 persen.

Peraturan laga tinju Mike Tyson vs Jake Paul
Mengutip dari GiveMeSport, pihak promotor telah merilis peraturan umum dari laga tinju Tyson vs Paul. Pertarungan ini akan berlangsung sebanyak 8 ronde, dengan masing-masing ronde diberikan durasi 2 menit.
Kemudian sarung tangan yang akan dipakai disepakati menggunakan sarung tangan 14 ons karena pertimbangan alasan keselamatan. Tidak kalah penting, dalam pertarungan ini tidak ada konsesi ataupun hak-hak tertentu yang diberikan kepada Tyson meski usianya berjarak 31 tahun dengan Jake Paul.
Baca juga: Sempat Sakit, Mike Tyson Dikhawatirkan Tidak Fit saat Bertarung Lawan Jake Paul |
Komite pertandingan mengizinkan Tyson yang akan berusia 58 tahun untuk bertarung tanpa tutup kepala dalam pertandingan tinju tersebut. Padahal dalam tinju, atlet yang sudah berusia di atas 50 tahun cukup rentan jika bertinju tanpa pelindung kepala.
Akan tetapi, hal ini dikecualikan untuk Tyson karena pertarungan tersebut dihitung sebagai laga profesional ke-59 baginya.
Mike Tyson sendiri terakhir kali naik ring ketika menjalani duel ekshibisi melawan Roy Jones Jr pada November 2020 silam.
Sedangkan Jake Paul sebelumnya sempat berduel melawan Floyd Mayweather pada 2021.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id