Squash yang menjadi salah satu cabor potensi medali sempat unjuk gigi di ajang SEA Games 2019 Manila. Meski tak mencapai target emas, namun squash bisa membawa pulang tiga perunggu.
Prestasi itu yang membuat sejumlah pengurus daerah menyayangkan squash tak dipertandingkan di PON 2020 Papua. Padahal squash dianggap bisa menambah perolehan medali setiap daerah di ajang PON 2020.
Atas pertimbangan prestasi tersebut, Menpora memastikan akan memasukkan squash ke PON 2024. Ia pun berharap federasi bisa terus mengembangkan prestasi untuk membuktikan squash layak dipertandingkan di event nasional dan internasional.
"Kalau atletnya saya sudah pernah lihat persiapan pas SEA Games. Harapan ke atlet-atlet luar biasa, mudah-mudahan squash semakin berkembang," kata Menpora.
Tak hanya mendorong squash tampil di PON 2024, Menpora juga menegaskan mempersiapkan para atlet tampil di SEA Games 2021 Hanoi. Meskipun diakuinya saat ini pemerintah terlebih dahulu fokus kepada cabor yang akan tampil di Olimpiade Tokyo 2020 yang digelar bersamaan tahun depan.
"Setelah itu, kalau ada kejuaraan lain, squash pasti kami akan fasilitasi. Atau misalnya akan menjadi tuan rumah Kejuaraan Asia atau Dunia, kami tentu siap berkolaborasi," sambung Zainudin.
Sementara, Ketua Umum PB PSI, Sylviana Murni, mengatakan akan membantu mensosialisasikan squash tampil di PON 2024. Sosialisasi itu akan dilakukannya kepada calon tuan rumah PON 2024 yakni Sumatera Utara dan Aceh.
"Untuk PON 2024 itu ada Sumut dan Aceh. Sudah disampaikan bagaimana kami bisa berkolaborasi untuk mensosialisasikan, kami akan melakukan hal-hal yang bisa mempercepat atau bisa menyelesaikan persoalan di wilayah," pungkas Silviana.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id