Bintang Jazz, Donovan Mitchell, tampil gemilang dengan menyumbang 21 angka. Jordan Clarkson menambahkan 20 poin dari bangku cadangan dan Rudy Gobert mencetak double-double 16 poin dan 12 rebound.
Sementara Jayson Tatum menjadi penyumbang angka terbanyak Celtics dengan 29 poin. Sedangkan Jaylen Brown menorehkan 28 angka.
Boston sejatinya memulai laga dengan baik dan memimpin 20-22 pada kuarter pertama. Tapi Jazz mampu membalikkan keadaan pada kuarter kedua dengan 54-53.
Celtics kembali memimpin pada kuarter ketiga dengan 77-79. Namun Jazz mampu mencetak 40 angka pada kuarter terakhir dan meraih kemenangan 117-109.
Kemenangan ini membuat Jazz makin kukuh di puncak klasemen Wilayah Barat dengan 29 kemenangan dan 10 kekalahan. Sedangkan Celtics turun ke peringkat enam klasemen Wilayah Timur dengan 20 kemenangan dan 19 kekalahan.
Hasil NBA hari ini:
Celtics 109-117 Jazz
Heat 113-98 Cavaliers
Bulls 123-102 Thunder
Rockets 107-119 Hawks
76ers 99-96 Knicks
Blazers 125-124 Pelicans
Lakers 137-121 Timberwolves
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News