Simona Halep saat tampil menghadapi Nicole Gibbs di babak pertama US Open 2019 (Foto: Clive Brunskill/Getty Images/AFP)
Simona Halep saat tampil menghadapi Nicole Gibbs di babak pertama US Open 2019 (Foto: Clive Brunskill/Getty Images/AFP)

US Open 2019

US Open 2019: Akhiri Rekor Buruk, Simona Halep Melaju ke Babak Kedua

Medcom • 28 Agustus 2019 12:02
Flushing Meadows: Simona Halep mengakhiri catatan buruknya di ajang US Open dengan melaju ke babak kedua. Halep lolos usai mengalahkan Nicole Gibbs.
 
Tampil sebagai unggulan keempat, Halep sempat dihantui kenangan buruk ketika menghadapi Gibbs di babak pertama US Open 2019. Betapa tidak, dalam dua edisi terakhir, Halep yang datang sebagai unggulan selalu tersingkir di babak pertama.
 
Beruntung, pada pertandingan di USTA Billie Jean King National Tennis Center, Rabu (28/8/2019) dini hari WIB, Halep berhasil mengakhiri catatan buruk tersebut.

Meski sempat kecolongan pada set kedua, juara Wimbledon 2019 itu akhirnya berhasil membungkus kemenangan tiga set, 6-3, 3-6 dan 6-2. Gibbs sendiri lolos ke babak utama dengan status "Lucky Loser" di mana ia menggantikan posisi pemain yang mengundurkan diri.
 
"Dia (Gibbs) mulai bermain jauh lebih baik pada set kedua. Energi saya sedikit lebih terkuras, sehingga didominasi pada set kedua," ujar Halep. 
 
Selanjutnya, pada babak kedua Halep bakal behadapan dengan petenis tuan rumah lainnya, yakni Taylor Townsend yang maju dari lolos dari babak kualifikasi. Townsend lolos ke babak kedua usai mengalahkan petenis Ukraina, Kateryna Kozlova lewat pertarungan tiga set, 3-6, 6-3 dan 6-2.
 
(Sheren Oliviani)
 
Tak ingin ketinggalan update berita bola dan olahraga? Follow instagram kami @medcom_olahraga

 
Video: Penyambutan Juara Dunia Bulutangkis 2019


 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ACF)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan