Dikutip dari Kantor Berita Filipina (PNA) di Jakarta, pihak MG akan menyediakan total 80 mobil edisi khusus untuk Pesta Olahraga Asia Tenggara ke- 30 itu.
"Mobil itu akan kami distribusikan ke berbagai arena cabang. Kami segera membawa mobil-mobilnya ke tempat penyimpanan agar nanti segera disebarkan," ujar Presiden MG Filipina Alberto Arcilla.
Click to Expose
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Kerja sama antara Phisgoc dengan MG terjalin berkat perusahaan promotor olahraga Mediapro Asia. Managing Director Mediapro Asia Lars Heidenreich menyebut bahwa kemitraan MG dengan SEA Games 2019 adalah kerja sama terbesar yang pernah dijalin MG dengan pihak lain sampai saat ini.
SEA Games 2019 Filipina akan dibuka pada 30 November 2019 dan dijadwalkan selesai pada 11 Desember 2019.
Turnamen olahraga multicabang tersebut akan mempertandingkan 530 nomor dari 56 cabang olahraga. Lokasi pelaksanaannya terbagi dalam tiga wilayah utama yaitu Metro Manila, Subic dan Clark. Sisanya, pertandingan berlangsung di arena tunggal yang letaknya menyebar. Namun, semua kompetisi berlangsung di Pulau Luzon.
Kontingen Indonesia yang diperkuat 841 atlet dan akan terlibat dalam 418 nomor pertandingan dari 51 cabang olahraga. Diperkirakan akan ada lebih dari 5.900 atlet dan 3.000-an ofisial yang mengikuti SEA Games 2019 di Filipina.
Video: Emre Can Alami Situasi Sulit di Juventus
(ASM)