Timnas Basket Putri Indonesia (Dok. Perbasi)
Timnas Basket Putri Indonesia (Dok. Perbasi)

Jelang FIBA Asia Cup 2021, Timnas Basket Putri Kedatangan Pelatih Baru

Rendy Renuki H • 06 September 2021 18:26
Jakarta: Timnas bola basket putri kedatangan pelatih baru asal Taiwan, Lin Chi Wen. Federasi Bola Basket Indonesia (Perbasi) berharap kehadiran Lin Chi Wen dapat menghasilkan prestasi terbaik di ajang FIBA Asia Cup 2021 yang digelar di Amman, Yordania, pada 7-13 November 2021.
 
Manajer timnas bola basket puteri Indonesia Christopher Tanuwidjaja mengatakan, pilihan penyegaran jatuh ke Lin Chi Wen karena pertimbangan pengalaman. Sejak 2018, dia menjabat asisten pelatih Timnas Bola Basket Taiwan. 
 
“Untuk pelatih kami memanggil Coach Lin Chi Wen dari Taiwan. Kami tertarik dengan disiplin dan kerja keras dari para pemain Taiwan, kami harap hal tersebut juga bisa beliau tanamkan di Tim Indonesia,” terang Christopher Tanuwidjaja lewat pernyataan tertulis.

Pada FIBA Asia Womens Cup 2021 nanti, Indonesia akan berhadapan dengan Kazakhstan, Sri Lanka, Saudi Arabia, Lebanon, Syria, dan Iran di Divisi B. Christopher menilai ajang ini harus dimanfaatkan timnas basket putri Indonesia untuk unjuk gigi. 
 
“Sudah beberapa tahun kita tidak dapat mengikuti Asia Cup ini, karena biasanya hanya digelar untuk negara-negara yang sudah ada di Divisi A saja,” terang Itop, sapaan karib Christopher.
 
FIBA Womens Asia Cup 2021, PP Perbasi melalui Badan Tim Nasional memanggil 15 pemain. Ini adalah komposisi terbaik saat ini karena banyak pemain potensial memperkuat daerah masing-masing di Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua. 
 
Kimberley Pierre Louis merupakan satu-satunya pemain naturalisasi di antara 15 atlet yang dipanggil. Keberadaan dia bisa memperkuat timnas dan membuat permainan akan lebih hidup. Saat ini, mereka sedang menjalani training center di GOR CLS Surabaya. 
 
"Saat ini kami sedang karantina. Hasil test covid-19 pertama, bagus, negatif semua. PCR berikutnya 5 September. Tanggal 6 September kita mulai latihan perdana jika hasil PCR Negative semua," lanjutnya.
 
Sekjen PP Perbasi Nirmala Dewi mengatakan federasi siap mendukung penuh persiapan timnas bola basket puteri menuju FIBA Asia Womens Cup 2021. Dia menilai ajang sangat penting bagi perkembangan timnas bola basket Indonesia.
 
"Kami berharap kejuaraan ini betul-betul dimaksimalkan untuk menaikkan level permainan kita," tegas Nirmala.
 
Daftar pemain yang dipanggil pemusatan Timnas basket putri di Surabaya:
1 Yuni Anggraeni
2 Annisa Widyarni
3 Agustin Elya Gradita Retong
4 Sumiati
5 Nathania Claresta Orville
6 Priscilla Annabel Karen
7 Gabriel Sophia
8 Lea Kahol
9 Mega Nanda Perdana Putri
10 Angelica Jennifer Candra
11 Kimberley Pierre Louis
12 Jovita Elizabeth Simon
13 Felicia Huang Alvira
14 Natasya Amelia Putri
15 Aimee Tampu Francienne.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(REN)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan