LaMelo Ball. (Christian Petersen / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / Getty Images via AFP)
LaMelo Ball. (Christian Petersen / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / Getty Images via AFP)

Rookie Terbaik Hornets LaMelo Ball Patah Pergelangan Tangan

Kautsar Halim • 22 Maret 2021 20:23
Jakarta: Rookie terbaik Charlotte Hornets, LaMelo Ball, didiagnosis mengalami patah pergelangan tangan kanan setelah menjalani pemeriksaan medis pada Senin 22 Maret. Meski begitu, belum bisa diinformasikan durasi pemulihannya.
 
Hornets menyebutkan, pemindaian MRI Ball dilakukan sehari setelah kalah dari Los Angeles Clippers pada lanjutan NBA. Saat itu, Ball memang sempat dilanggar pada kuarter kedua dan tampak kesakitan karena menahan jatuh dengan tangannya.
 
Setelah pergelangan tangannya dibalut pada jeda pertandingan, Ball kembali bermain tapi jadi lebih berhati-hati. Alhasil, dia meninggalkan pertandingan pada kuarter keempat. 

"Kondisi Ball yang sedang dalam pantauan bakal absen tanpa batas. Pembaruan kabar ini akan diberikan bila tersedia," kata Hornets dalam pernyataannya seperti dikutip AFP.
 
Ball yang berusia 19 tahun adalah pilihan ketiga dalam draft 2020 Charlotte. Dia menghindari jalur tradisional perguruan tinggi menuju NBA dan memilih bermain secara profesional di Lithuania dan Australia.
 
Ia menorehkan rata-rata 15,9 poin, 5,9 rebound, 6,1 assist dan 1,59 steal dalam 41 pertandingan musim ini. Ball juga dinobatkan sebagai Eastern Conference Rookie terbaik pada bulan Januari dan Februari. (ANT) 

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(KAH)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan