Gelandang serang Barcelona, Fermin Lopez. (Foto: JOSEP LAGO / AFP)
Gelandang serang Barcelona, Fermin Lopez. (Foto: JOSEP LAGO / AFP)

LALIGA 2025/2026

Resmi! Barcelona Perpanjang Kontrak Fermin Lopez hingga 2031

Kautsar Halim • 31 Januari 2026 14:04
Ringkasnya gini..
  • Barcelona resmi mengikat Fermin Lopez hingga 30 Juni 2031, memperpanjang kontraknya dua tahun dari kesepakatan sebelumnya.
  • Pemain berusia 22 tahun itu tampil impresif dengan catatan 10 gol dan 11 assist dari 26 laga di semua kompetisi.
  • Perpanjangan kontrak menegaskan kepercayaan Barcelona terhadap Fermin sebagai pemain kunci dan aset masa depan klub.
Jakarta: FC Barcelona mengumumkan secara resmi perpanjangan kontrak gelandang serang Fermin Lopez hingga 30 Juni 2031. Dengan begitu, Fermin setuju menambah masa baktinya sebanyak dua tahun karena kontrak sebelumnya dengan Barcelona berdurasi sampai 2029.
 
Seperti dilansir Antara dari laman resmi klub, penandatanganan kontrak baru Fermin akan dilakukan beberapa hari ke depan di kantor Presiden Barcelona Joan Laporta. Kemudian, Fermin juga akan berbicara kepada awak media dalam kesempatan itu.
 
Perpanjangan kontrak ini juga menjadi sinyal kuat kepercayaan Barcelona terhadap Fermin sebagai wajah masa depan lini serang Blaugrana.
 

Peran Vital Fermin Lopez di Barcelona


Fermin yang berusia 22 tahun tampil konsisten dan memberi kontribusi penting di lini depan Blaugrana sepanjang musim ini. Dalam 26 penampilan di semua kompetisi, Fermin telah mencatatkan masing-masing 10 gol dan 11 assist.

Performa tersebut membuatnya menjelma menjadi salah satu pemain kunci dalam skema permainan pelatih Hansi Flick, bahkan kini berada di atas Dani Olmo dalam urutan pilihan untuk posisi gelandang serang nomor 10.
 
Baca juga: Barcelona Kembali ke Puncak, Oviedo Makin Terbenam
 
Melihat perkembangan perannya yang semakin vital di dalam tim, klub dilaporkan menyodorkan kontrak baru dengan peningkatan gaji yang menyesuaikan kontribusinya di level tertinggi. Langkah ini juga diambil Barcelona untuk mengamankan masa depan jangka panjang sang pemain.
 
Pada bursa transfer musim panas lalu, Chelsea sempat kepincut untuk merekrut Fermin. Jadi, cukup wajar jika Barcelona ingin melindungi Fermin agar tidak tergoda untuk pindah ke klub lain.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(KAH)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan