Raphinha selebrasi bersama sang pelatih Hansi Flick usai menyumbang gol saat Barcelona pesta gol 1-4 di markas Sevilla-Foto AFP
Raphinha selebrasi bersama sang pelatih Hansi Flick usai menyumbang gol saat Barcelona pesta gol 1-4 di markas Sevilla-Foto AFP

Liga Spanyol 2024/2025

Sevilla Vs Barcelona: Pesta Gol, Blaugrana Memanaskan Persaingan Papan Atas

rizkiyanuardi • 10 Februari 2025 09:10
Sevilla: Barcelona terus memberi tekanan duo Madrid di papan atas klasemen Liga Spanyol usai menang telak 1-4 atas Sevilla di pada jornada ke-23 Liga Spanyol di Estadio Ramón Sanchez Pizjuan, Sevilla, Senin 10 Februari 2025 dini hari WIB.
 
Robert Lewandowski membuka pesta gol Blaugrana pada menit ke-7 usai menerima umpan Inigo Martinez. Sebelum disamakan tuna rumah semenit kemudian lewat Ruben Vargas usai meneruskan umpan Saul. Skor imbang menjadi 1-1 dan bertahan hingga jeda.
 
Babak kedua, Blaugrana tampil lebih menyerang. Hasilnya, tiga gol berhasil disarangkan anak buah Hansi Flick ke gawang tim asuhan García Pimienta.

Diawali gol Fermin Lopez menit 46, berlanjut dengan gol yang dicetak Raphinha pada menit ke 55. Eric Garcia menutup pesta gol Blaugrana pada menit ke-89. Skor akhir 1-4 untuk keunggulan tim Katalan.
 
Tambahan tiga poin membuat Blaugrana terus memanaskan persaingan di papan atas klasemen sementara. Dengan 48 poin dari 23 laga, Barcelona mengekor di posisi tiga klasemen sementara.
 
Barcelona hanya berjarak dua poin dengan Real Madrid di posisi pertama (50 poin), dan berselisih satu poin dengan Atletico Madrid (49 poin).
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(RIZ)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan