Jadon Sancho. (Martin Meissner / POOL / AFP)
Jadon Sancho. (Martin Meissner / POOL / AFP)

Dortmund Hadapi Muenchen Tanpa Jadon Sancho dan Roman Buerki

Kautsar Halim • 30 September 2020 10:42
Jakarta: Jadon Sancho dan Roman Buerki dipastikan absen saat Borussia Dortmund menghadapi Bayern Muenchen di ajang Piala Super Jerman, Kamis 1 Oktober dini hari WIB. Itu terjadi karena kondisi keduanya tidak bugar.
 
Seperti diinformasikan pihak klub, baik Sancho maupun Buerki sama-sama sedang mengalami infeksi pernapasan yang tidak berkaitan dengan covid-19. Sebab, tes medis keduanya menunjukkan hasil negatif.
 
Kendati demikian, Dortmund berpeluang memainkan kembali bek gaek Lukasz Piszczek yang sempat absen dua pertandingan terakhir karena cedera punggung. Kemudian, bek kiri Nico Schulz juga sudah pulih dari cedera betis.

Sementara itu dari kubu Muenchen, Leroy Sane dipastikan absen dan David Alaba belum tentu dapat dimainkan. Pelatih Muenchen Hansi Flick tidak menjelaskan penyebab Sane absen. 
 
Dia hanya mengatakan pemain depan itu baru akan kembali bermain setelah jeda internasional, sedangkan Alaba mengalami masalah otot setelah Muenchen melakoni jadwal padat sejak bergulirnya musim baru. (ANT)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(KAH)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan