Kepastian Sane bergabung dengan Muenchen dikonfirmasi pada Jumat 3 Juli. Ia diboyong dari Manchester City dengan nilai transfer sebesar 49 juta euro (sekitar Rp801,3 miliar).
Bersama Muenchen, Sane bermain selama lima musim. Ia juga dipastikan mengenakan nomor punggung sepuluh di Muenchen. Nomor punggung yang dikenakan Philippe Coutinho pada musim 2019--2020.
?? @LeroySane19 will wear the number 10 shirt at #FCBayern next season.
— FC Bayern English (@FCBayernEN) July 3, 2020
???? https://t.co/uzVkmySVTp#ServusLeroy #MiaSanMia
"Karena menghormati Philippe Coutinho yang saat ini masih memakai nomor 10 dan punya kesempatan bermain di final DFB Pokal yang digelar di Berlin dan di Liga Champions pada Agustus, Sane memutuskan tidak menggunakan nomor tersebut dalam foto perkenalannya pada Kamis," demikian pernyataan Muenchen.
Sane sudah memperkuat City selama empat musim. Dalam periode tersebut, ia sudah membuat 135 penampilan dan menyumbang 39 gol untuk The Citizens.
Sejumlah gelar juga berhasil didapat Sane bersama City. Di antaranya adalah dua gelar Liga Primer Inggris, satu gelar Piala FA, dua gelar Piala Liga Inggris, dan dua gelar Community Shield.
Namun, perjalanan Sane bersama City pada musim 2019--2020 tak berjalan mulus. Ia hanya membuat dua penampilan bersama City.
Cedera menjadi penyebabnya. Ia mengalami cedera lutut saat menghadapi Liverpool pada Community Shield, Agustus 2019. Gara-gara cedera tersebut, ia harus absen lama. (Goal)
Video: Musim Depan, Inter Milan Bakal Pakai Jersey Baru Buatan Indonesia
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id