Di Leipzig, Marsch akan meneken kontrak berdurasi dua tahun. Ini bukan pertama kalinya Marsch duduk di pinggi lapangan Leipzig setelah pernah menjadi asisten pelatih Leipzig pada 2018--2019.
Marsch menjadi pelatih Salzburg sejak musim 2019--2020. Selama dua musim, Marsch memenangkan gelar Liga Austria dan Piala Liga Austria, serta membawa timnya ke 16 besar Liga Europa musim lalu.
CEO Leipzig, Oliver Mintzlaff, mengaku senang bisa mengamankan jasa Marsch. Menurutnya, pelatih asal Amerika Serikat itu memiliki filosofi sepak bola yang sesuai dengan klubnya.
"Jesse telah menjadi bagian dari grup Red Bull selama enam tahun dan melakukan kinerja fantastis, selalu berkembang. Jesse tahu klub ini, kota Leipzig, dan di atas segalanya, klub dan filosofi permainannya," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id