Juru taktik Juve, Massimiliano Allegri, mengaku puas karena timnya bisa menjinakkan Verona yang tampil menekan sepanjang pertandingan. Ditambah lagi, banyak pemainnya yang baru kembali dari tugas internasional pada tengah pekan lalu.
Namun, Allegri masih menyimpan sedikit kekecewaan karena Juve cuma bisa menang tipis. Padahal, ia melihat pasukannya memiliki sejumlah peluang lain untuk memperbesar keunggulan.
"Ini adalah laga yang rumit, seperti semua laga setelah jeda internasional lainnya. Ini adalah laga sulit dan kami tahu itu karena Verona membuat anda bermain buruk, mereka menekan anda di setiap jengkal lapangan," kata Allegri di laman resmi klub.
"Itu kenapa kami kesulitan pada awal pertandingan, kemudian kami mulai bisa menggerakkan bola dan menciptakan peluang. Kami bisa melakukan lebih baik dengan peluang yang kami miliki setelah unggul dan menggandakan skor, tanpa memberi mereka kesempatan di area kami," urainya.
"Kami harus meningkatkan hal ini. Tapi saya harus tekankan sekali lagi bahwa tidak mudah bermain di bawah situasi ini dan mereka mampu meraih kemenangan," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News