Gian Piero Gasperini. (Foto: AFP/Alberto Pizzoli)
Gian Piero Gasperini. (Foto: AFP/Alberto Pizzoli)

AS Roma Krisis Striker, Gasperini Menolak Panik

Alfa Mandalika, Friko Simanjuntak • 10 November 2025 17:27
Roma: Penyerang AS Roma Artem Dovbyk mengalami cedera kala menghadapi Udinese. Persedian penyerang AS Roma kini semakin menipis. 
 
Dovbyk tampil sebagai penyerang kala menghadapi Roma saat menghadapi Udinese di Stadion Olimpico pada pertandingan pekan ke-11 Serie A, pada Senin (10/11) dini hari WIB. Sang penyerang mengalami cedera panggul pada menit ke-43, yang membuat dirinya ditarik keluar
 
Cedera sang pemain membuat Roma kehilangan penyerang murni yang berada pada kondisi fit. Evan Ferguson saat ini sedang mengalami cedera pada pergelangan kaki, dan menjadi pemain yang absen pada lini depan dan disusul oleh Paulo Dybala dan Leon Bailey. 

Meski begitu, AS Roma bisa meraih kemenangan dengan skor 2-0 atas Udinese. Gol I Lupi dicetak oleh Lorenzo Pellegrini dan Zeki Celik.
Ditanya cedera Dovbyk, sang juru taktik AS Roma, Gian Piero Gasperini sangat optimis. Dirinya berharap ada jeda Internasional yang mampu memberikan pemulihan yang cukup bagi para pemainnya yang sedang dalam masa cedera.
 
“Kita lihat saja besok. Kelihatannya tidak bagus. Untungnya ada jeda sebelum pertandingan berikutnya, tapi ini adalah cedera yang mungkin butuh dua sampai tiga pekan dan mungkin lima sampai enam pertandingan untuk pulih,” kata Gasperini dilansir dari Football Italia.
 
“Kami kehilangan banyak pemain di area yang sama, tapi kami berhasil menutupnya dengan baik sejauh ini. Kami berharap selama jeda akan ada sebanyak mungkin pemain yang kembali,” tutup sang pelatih AS Roma itu. (Victor Rodam Matrano
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ASM)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan