Penyerang AC Milan, Rafael Leao (AFP/Marco Luzzani)
Penyerang AC Milan, Rafael Leao (AFP/Marco Luzzani)

AC Milan

Punya Target Sama, Milan Pede Tambah Kontrak Leao

Gregorius Gelino • 15 April 2023 18:28
Milan: AC Milan masih belum bisa meyakinkan Rafael Leao untuk menambah kontraknya. Kontrak penyerang asal Portugal tersebut akan habis pada 2024 mendatang dan kesepakatan soal kontrak baru tak kunjung tercapai.
 
Direktur Milan, Paolo Maldini, yakin Leao akan segera menambah kontraknya di San Siro. Apalagi striker 23 tahun tersebut dianggap punya tujuan yang sama dengan Milan.
 
Maldini juga menyanjung perkembangan pesat yang diperlihatkan Leao. Kendati begitu, legenda hidup Rossoneri tersebut melihat eks bomber Lille tersebut masih bisa meningkatkan konsistensinya.

"Kami berada dalam jalur yang sama, Leao dan kami, jadi kami punya tujuan yang sama. Tapi, ini bukan saat yang tepat untuk membicarakan kontrak," kata Maldini seperti dikutip dari Football Italia.
 
"Leao adalah pemain yang bisa mengubah keadaan, ia membuktikannya di Naples dan musim lalu juga, mungkin musim ini lebih jarang. Konsistensi adalah masalahnya, tapi ia berkembang pesat sejak datang ke sini," pungkasnya.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(KAH)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan