Bek Inter Milan, Alessandro Bastoni (AFP/Giuseppe Maffia)
Bek Inter Milan, Alessandro Bastoni (AFP/Giuseppe Maffia)

Inter Milan

Bastoni Segera Tambah Kontrak di Inter

Gregorius Gelino • 29 Juni 2023 23:46
Milan: Bek Inter Milan, Alessandro Bastoni, selangkah lagi meresmikan pembaruan kontraknya. Agen Bastoni, Tullio Tinti, mengungkapkan bahwa kliennya akan segera mengumumkan kesepakatan kontrak baru.
 
Hal ini menjadi pukulan bagi Manchester United dan Liverpool yang dikabarkan tertarik mengangkut Bastoni. Harga bek 24 tahun itu juga menurun karena kontraknya tinggal menyisakan setahun, tapi Inter bergerak cepat untuk mengamankan jasanya.
 
"Kami sudah berada dalam fase final untuk Bastoni. Dalam beberapa hari ke depan, kami akan menuntaskan detailnya, tapi kami pada dasarnya sudah mencapai kesepakatan untuk kontrak baru," kata Tinti seperti disadur dari Football Italia.

Bastoni bergabung dengan Inter dari Atalanta pada 2017 lalu dan sempat dipinjamkan ke Atalanta dan Parma. Sejak saat itu, Bastoni telah mencatatkan 164 penampilan di semua kompetisi dengan sumbangan tiga gol dan 14 assist.
 
Kepastian masa depan Bastoni sangat dibutuhkan Inter. Pasalnya, Nerazzurri dipastikan kehilangan Milan Skriniar yang akan hengkang ke PSG dan Stefan de Vrij tak kunjung menambah kontraknya yang akan habis 30 Juni nanti.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(KAH)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan