Pada laga derbi London yang menghiasi pekan ke-2 Liga Inggris ini, The Hammers, unggul lebih dulu lewat aksi Lucas Paqueta menit ke-6.
Pelan tapi pasti, The Blues, julukan Chelsea, cepat merespons. Hasilnya gawang West Ham yang dijaga Mads Hermansen kebobolan tiga kali. Pemain rekrutan dari Brighton Joao Pedro mencetak gol pertamanya untuk Chelsea di Liga Inggris.
Tuan rumah sempat membalas lewat Niclas Fullkrug menit ke-19. Hanya gol itu dianulir wasit setelah meninjau VAR, karena dia dalam posisi offside. Baca juga Nottingham Forest Pinjam Gelandang Juventus Douglas Luiz
Kemudian gol kedua juara Liga Konferensi Eropa 2025 itu dicetak Pedro Neto menit ke-23, yang juga gol pertamanya di Liga Inggris. Satu gol lagi dicetak Enzo Fernandez (34'). Skor 1-3 bertahan hingga jeda.
Babak kedua, The Blues menambah dua gol lagi lewat Moises Caicedo menit ke-54 dan Trevoh Chalobah (58'). Skor menjauh 1-5 untuk keunggulan anak buah Enzo Maresca. Ini menjadi kemenangan perdana Chelsea di Liga Inggris. Baca juga Maresca Izinkan Jackson Tinggalkan Chelsea
Tak ada lagi gol tercipta. The Blues yang gagal meraih kemenangan di pekan pertama Liga Inggris, naik ke puncak klasemen sementara dengan poin 4 dari dua laga, hasil sekali menang dan sekali imbang.
Sementara West Ham, kekalahan di dua laga awal Liga Inggris membuat anak asuh Graham Potter ini menghuni posisi paling buncit dengan nir poin dari dua laga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id