Suasana pertandingan Leeds United vs Liverpool (AFP/Oli Scarff)
Suasana pertandingan Leeds United vs Liverpool (AFP/Oli Scarff)

Liverpool

Liverpool Berusaha Hindari Hasil Imbang Lagi Lawan Leeds

Gregorius Gelino • 01 Januari 2026 16:09
Liverpool: Liverpool akan menghadapi Leeds United dalam lanjutan Premier League yang digelar Jumat, 2 Januari, dini hari nanti. Pada pertemuan pertama, The Reds ditahan imbang The Whites dengan skor 3-3.
 
Pelatih Liverpool, Arne Slot, berusaha untuk menghindari hasil imbang lagi melawan Leeds. Menurutnya, hal tersebut bisa terhindar jika Liverpool tak lagi bermain berhati-hati setelah kebobolan.
 
"Ya, saya bisa mengatasinya, tetapi saya tidak lebih suka menghadapi pertandingan seperti itu. Tapi itu bagian dari kehidupan kita dalam sepakbola," tutur Slot di situs resmi klub.

Baca juga: Setelah Setengah Musim, Pembelian Musim Panas Liverpool Makin Padu

"Kami memiliki momen tertinggi dan terendah, jadi kami harus menerimanya. Apa yang saya ambil dari itu adalah bahwa kami memperlihatkan perjuangan ketika mereka mulai bermain 4-3-3 dalam 20 menit terakhir pertandingan," terangnya.

"Itu juga saat mereka mencetak gol mereka. Oke, yang pertama adalah intervensi VAR lain, tetapi yang kedua adalah gol yang sangat bagus dari mereka," urainya.
 
"Yang ketiga adalah set-piece. Tetapi kami berjuang lebih banyak ketika mereka bermain dengan empat daripada ketika mereka bermain dengan lima bek. Saya pasti akan melihat keduanya, tetapi terutama saat mereka pergi ke empat di belakang," tutupnya.

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ASM)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan