"Itu yang saya harapkan, ya. Pada saat ini saya berharap skuad saya tetap sama,” kata Slot.
Menurut Slot, meningkatkan kualitas tim Liverpool saat ini sulit karena pemain yang bisa meningkatkan kualitas The Reds terlalu mahal atau tak ingin dilepas oleh klub pemiliknya. Sehingga kans untuk menemukan pemain yang tepat sangat tipis.
Baca juga: Slot Akui Liverpool akan Kesulitan Imbangi Intensitas Bournemouth
"Tapi seperti yang selalu saya katakan saat itu, jika ada peluang di pasar atau kami pikir kami dapat memperkuat skuad maka klub ini akan selalu berusaha melakukannya," jelasnya.Sejauh ini, Liverpool dikabarkan sedang bernegosiasi dengan Tottenham Hotspur untuk melepas Andrew Robertson. Jika kesepakatan tercapai, maka Liverpool akan memanggil Kostas Tsimikas pulang dari masa peminjamannya di AS Roma.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News