Pelatih MU, Erik ten Hag, mengonfirmasi bahwa Varane terancam absen. Namun, ia optimistis bek 29 tahun tersebut bisa tampil di Piala Dunia jika rehabilitasinya berjalan lancar.
"Raphael Varane tidak bersama skuad. Ia akan absen hingga Piala Dunia," kata ten Hag di situs resmi klub.
"Dia tidak akan bermain lagi bagi kami hingga Piala Dunia. Saya pikir ia bisa bermain di Piala Dunia, tapi kita harus lihat perkembangannya," jelasnya.
Varane musim ini adalah pemain kunci bagi MU. Mantan bek Real Madrid itu telah menjalani 11 penampilan di semua kompetisi sebelum mengalami cedera kaki.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id