Arsenal (arsenal.com)
Arsenal (arsenal.com)

Arsenal

Staf Positif Covid-19, Arsenal Tutup Akademi

Gregorius Gelino • 08 Oktober 2020 12:10
London: Arsenal menutup akademinya untuk sementara setelah stafnya positif terpapar covid-19. Manajemen The Gunners bersiap untuk mensterilkan area akademi sekaligus melacak lokasi yang dikunjungi staf tersebut.
 
"Kami bisa mengonfirmasi bahwa seorang staf dari Akademi Hale End positif mengidap covid-19. Hasil positif itu datang pada (Rabu, 7 Oktober) pukul 5 sore (waktu setempat) dan staf tersebut telah melakukan isolasi mandiri," bunyi pernyataan resmi klub.
 
"Sebagai konsekuensinya, enam staf lain telah menjalani isolasi mandiri dan kami telah mulai melacak seluruh tempat yang ia kunjungi. Kami bekerja lewat CCTV dan catatan kehadiran untuk melacak tempat yang ia datangi," lanjut pernyataan tersebut.

"Akademi Hale End akan ditutup pada Kamis, 8 Oktober, untuk pembersihan menyeluruh. Setelah Kamis, kami akan meninjau ulang rencana latihan Hale End dan akan menginformasikan seluruh staf, orang tua, dan para pemain muda," sambung pernyataan tersebut.
 
"Kesehatan dan keamanan semua orang di akademi adalah perhatian utama kami. Tidak ada anggota dari tim utama pria dan wanita kami yang terinfeksi," tutup pernyataan tersebut.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(KAH)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan