Enzo Maresca. (Foto: AFP/Andy Buchanan)
Enzo Maresca. (Foto: AFP/Andy Buchanan)

4 Penyebab Enzo Maresca Dipecat Chelsea

Alfa Mandalika • 02 Januari 2026 19:58
London: Chelsea akhirnya buka suara soal pemecatan pelatih asal Italia, Enzo Maresca. Pemecatan tersebut dilakukan usai pergantian tahun, pada Kamis (1/1). Performa Chelsea, menjadi alasan klub london biru itu memecat pelatih yang berhasil menjuarai Piala Dunia Antarklub 2025 musim kemarin.
 
Chelsea memulai awal musim 2026 dengan memberhentikan Enzo Maresca dari pelatih utama. Mareca masih memiliki kontrak yang panjang sampai musim 2029 di Stamford Bridge. Namun performa The Blues belakangan ini kurang baik, sehingga manajemen klub terpaksa mengakhiri kerjasama dengan Enzo Maresca sebagai juru taktik.
 
Melansir dari Sofa Score, Chelsea hanya dua kali mendapatkan kemenangan dalam sembilan laga terakhir di semua kompetisi yang dimainkan. Laga tersebut ketika bertemu dengan Arsenal yang berakhir dengan sama kuat 1-1, kemudian menelan kekalahan telak dengan Leeds United yang berakhir 1-3. Chelsea juga terpaksa ditahan imbang oleh Bournemouth dengan skor kacamata 0-0.

Chelsea tidak hanya menelan kekalahan di Premier League saja, hasil minor tersebut berlanjut ketika The Blues memainkan laga nya di ajang Liga Champions. Saat itu Chelsea yang dijadwalkan bertemu melawan Atalanta terpaksa mengakui keunggulan tim lawan dengan skor tipis 1-2.
 
Kembali melakoni jadwal Premier League, Chelsea berhasil bangkit dengan menaklukan Everton. Enzo Fernandez dkk berhasil meraih tiga poin penuh dengan skor akhir 2-0. Setelah merasakan kemenangan, Chelsea justru kembali menang di ajang EFL Cup melawan Cardiff City yang berakhir dengan skor 1-3.
 
Diprediksikan akan bangkit, skuat besutan Enzo Maresca itu justru kembali melempem pada saat memainkan pertandingan Liga Inggris. Saat menghadapi Newcastle United, Chelsea hanya mampu meraih satu poin dengan skor imbang 2-2.
 
Lalu melawan Aston Villa, Chelsea kembali mendapatkan kekalahan dengan skor akhir 1-2. dan pertandingan terakhir penutup tahun 2025 melawan Bournemouth, Chelsea justru ditahan imbang dengan skor 2-2.
 
Pada hasil tersebut dalam sembilan laga terakhir Enzo Maresca, Chelsea mendapatkan tiga kali kekalahan, dua kali kemenangan, dan empat kali hasil imbang baik di semua kompetisi seperti Premier League, EFL Cup dan Liga Champions selama sembilan laga terakhir.
 
“Dengan tujuan utama yang masih harus diperjuangkan di empat kompetisi termasuk kualifikasi untuk Liga Champions, Enzo (Maresca) dan klub percaya bahwa perubahan ini memberi tim peluang terbaik untuk mengembalikan performa mereka di musim ini. Kami mendoakan yang terbaik untuk Enzo di masa depan,” tulis pihak klub, dalam pernyataan resmi tersebut.
Pemecatan yang cukup mengejutkan jagat sepakbola, kemudian diungkapkan oleh media berita olahraga Sky Sport bersama Guardian. Menurut kedua media berita olahraga tersebut, Chelsea mengambil resiko yang cukup besar atas pemecatan sang pelatih, menuju pertandingan pentingnya melawan Manchester City pada Senin (5/1) mendatang.

Berikut Empat Alasan Chelsea memecat Enzo Maresca menurut Sky Sport dan Guardian:

1. Hasil yang buruk dalam beberapa waktu terakhir

Beberapa hasil buruk dinilai menjadi alasan yang cukup kuat mengapa Chelsea berani melepas pelatih yang membawa Chelsea menjuarai Piala Dunia Antarklub tersebut. Pada bulan November, Enzo Maresca justru berhasil mengangkat performa Chelsea, namun memasuki bulan Desember, Chelsea justru mulai menunjukan penurunan performa.
 
Dari delapan pertandingan, hanya dua kemenangan yang mampu diraih oleh Chelsea saat menghadapi Everton dan Cardiff City. Sisanya berakhir dengan tiga kali kekalahan dan tiga kali hasil imbang, sebelum mendapatkan hasil imbang untuk keempat kalinya melawan Bournemouth.

2. Chelsea kurang senang terhadap Maresca terkait penanganan pemain yang cedera

The Blues disebut sudah melakukan pembenahan tim medisnya. Dan hal tersebut justru menjadi boomerang bagi Enzo Maresca yang dinilai gagal pada saat melakukan rotasi pemain dengan begitu baik. Hal itu dibuktikan dengan cederanya pemain andalan mereka, Reece James yang dipaksa bermain belakangan ini. Bukan hanya James, hal tersebut dirasakan sama oleh Pedro Neto dan Wesley Fofana.
 
Lalu Maresca juga dinilai tidak mampu percaya pada skuad lapis keduanya. Nama Andrey Santos sempat dipertanyakan, dan kerap menyebut jika skuad yang ditangani nya ini kurang memiliki pengalaman dan kualitas yang dimiliki saat ini.
 
Tidak sampai disitu, Enzo Maresca juga kerap dikritik fans usai melakukan pergantian Cole Palmer pada pertandingan melawan Bournemouth. Walaupun keinginan rotasi permintaan dari Chelsea sendiri, justru Enzo Maresca dinilai tidak mampu mengatasi tekanan dalam tim.

3. Enzo Maresca muai diminati oleh klub lain

Saat ini banyak rumor yang tengah mengaitkan soal Enzo Maresca yang diminati oleh tim lain. Diketahui tim tersebut ialah Juventus. Namun Manchester City juga memiliki ketertarikan terhadap pelatih berusia 45 tahun tersebut, untuk menjadi suksesor Pep Guardiola, yang merupakan mantan atasannya di Etihad.

4. Enzo Maresca tidak menghadiri konferensi pers Chelsea melawan Bournemouth

Tindakan Enzo Fernandez yang enggan menghadiri konferensi pers saat laga melawan Borunemouth dinilai membangkang. Chelsea juga menilai jika Enzo Maresca mempunya gelagat yang tidak niat untuk menangani tim raksasa London tersebut di Stamford Bridge.
 
Empat alasan tersebut dilansir dari Sky Sport dan Guardian, yang dikabarkan membuat Chelsea mendepak Enzo Maresca yang sudah mempersembahkan trofi bergengsi sejak menangani Chelsea pada musim 2021. Dan kini Chelsea berada di peringkat ke-5 klasemen Premier League. Dan saat ini, The Blues tengah berjuang untuk lolos menuju babak knockout di Liga Champions, di Premier League dan Piala FA. (Victor Rodam Matrano)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ASM)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan