Pertandingan berlangsung berat sebelah di Stadion The Hawkthorns yang merupakan markas The Baggies. Arsenal mendominasi penguasaan bola hingga 62 persen dan punya total 21 tembakan yang 12 di antaranya mengarah gawang.
The Gunners mulai membuka keunggulan ketika laga bergulir 23 menit. Gol tersebut dicetak secara fenomenal oleh Kieran Tierney dengan melakukan aksi individu dan melepaskan tendangan keras ke pojok kanan gawang lawan.
Berselang lima menit kemudian, giliran Bakayo Saka yang menggandakan keunggulan Arsenal. Golnya juga tidak kalah apik karena dilakukan dengan cara menyontek umpan silang umpan tarik Emile Smith Rowe.
Sementara itu, sepasang gol kemenangan Arsenal lainnya lahir dari Alexandre Lacazatte pada babak kedua (menit ke-60 dan ke-64). Gol pertamanya tercipta setelah menyambar bola muntah hasil tembakan Rowe, sedangkan satu sisanya berasal dari umpan silang Tierney.
Dengan adanya hasil ini, artinya Arsenal bisa merasakan tiga kemenangan beruntun pertamanya di Liga Primer Inggris musim ini. Sebelumnya, mereka juga sukses menaklukkan Brighton & Hove Albion (1-0) dan Chelsea (3-1).
Kemudian, Arsenal berhak naik ke urutan 11 klasemen sementara dengan koleksi 23 poin, sedangkan West Bromwich Albion makin terpuruk di urutan 19. The Baggies mashi berjarak enam poin dengan Sheffield United yang berada di urutan paling buncit.
Susunan Pemain
West Bromwich Albion: Johnstone, Ivanovic (Bartley 46'), Ajayi, Furlong, O'Shea, Phillips (Harper 81'), Sawyers, Diangana (Austin 46'), Gallagher, Robinson, Pereira
Arsenal: Leno, Pablo Mari, Bellerin (Maitland-Niles 54'), Tierney, Holding, Xhaka, Ceballos, Rowe (Willock 77'), Saka (Willian 71'), Aubameyang, Lacazette.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id