Pelatih Everton, Carlo Ancelotti, mengaku puas dengan penampilan timnya terutama pada babak kedua. Apalagi lawannya bermain dengan 10 pemain setelah Kieran Gibbs diusir wasit jelang akhir babak pertama.
Meski begitu, Ancelotti tetap memuji permainan lawannya. Mantan pelatih PSG itu menilai West Brom tampil lebih baik pada babak pertama, bahkan mencetak gol lebih dulu lewat Grady Diangana pada menit ke-10.
"Ini adalah ujian yang bagus. Semua orang senang karena ini adalah hasil yang bagus, tetapi jika anda melihat performa kami, ada area yang bisa kami lakukan lebih baik," ujar Ancelotti di situs resmi klub.
"West Brom lebih baik dari kami di babak pertama tetapi kami memiliki reaksi yang baik setelah kebobolan gol. Dengan pemain ekstra kami memiliki keuntungan dan permainan lebih mudah," jelasnya.
"Kami lebih mengontrol di babak kedua. Kami memiliki kreativitas di depan, kami sangat berbahaya karena kami mendorong dengan full-back," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id