Pelatih Nottingham Forest Sean Dyce-Foto Ben Stansall-AFP
Pelatih Nottingham Forest Sean Dyce-Foto Ben Stansall-AFP

Liga Inggris 2025/2026

Hasil Liga Inggris: Tekuk West Ham, The Forest Jaga Jarak dari Zona Merah

rizkiyanuardi • 07 Januari 2026 06:50
London: Duel pembukaan pekan ke-21 Liga Inggris antara dua tim papan bawah West Ham United vs Nottongham Forest di Stadion Olimpiade, London, Rabu 7 Januari 2026 dini hari WIB, berakhir dengan skor 1-2 untuk kemenangan The Forrest.
 
Anak buah Nuno Esporito Santo unggul lebih dulu lewat gol bunuh diri Murillo menit ke-13. Gol terjadi saat sepak pojok Crysencio Summerville mengenai kepala Murillo yang berusaha menghalau bola, namun bola malah masuk ke gawang sendiri. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
 
Babak kedua, anak buah Sean Dyche terus meningkatkan intensitas serangan. Hasilnya terjadi pada menit ke-55, berawal dari sepak pojok Elliot Anderson bola sundulan Nicolas Dominguez masuk ke gawang The Hammers yang dikawal Alphonse Areola. Skor jadi imbang 1-1. Baca juga Arsenal vs Liverpool: Rekor Kandang The Gunners Memacu Adrenalin Van Dijk

Tim tamu menggandakan keunggulannya lewat penalti Morgan Gibbs-White menit ke-89. Penalti diberikan wasut setelah kiper Areola melanggar Morgan Gibbs-White di kotak terlarang dalam sebuah kemelut di mulut gawang. Skor 1-2 bertahan hingga laga usai.
 
Kemenangan membawa The Forest tetap berada di zona aman, namun hanya satu setrip di atas zona merah, yakni di peringkat 17 dengan 21 poin dari 21 laga. Kemenangan ini sekaligus mengakhiri empat kekalahan beruntun sebelumnya.
 
Sementara The Hammers masih berada di zona merah dengan 14 poin, tepatnya di peringkat 18 klasemen dan berjarak 7 poin dari tim yang berada di zona aman. Ini menjadi laga ke-10 West Ham tanpa kemenangan di Liga Inggris dengan rincian empat hasil imbang dan enam kekalahan.
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(RIZ)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan