Kontrak Diaz di Liverpool akan habis pada 2027 dan ia ingin meperbarui kontraknya secepat mungkin. Meski mantan pemain FC Porto itu mengakui bahwa semuanya juga bergantung kepada manajemen.
"Ya, saya sangat bahagia di sini. Sejak hari pertama saya datang, saya selalu senang, tenang, menikmati bermain sepak bola di tim hebat ini," kata Diaz kepada Telemundo Deportes.
"Kami akan membicarakannya, kami akan membicarakan perpanjangan kontrak saya. Bagi saya, saya ingin bertahan di sini selama mungkin, tapi semuanya juga bergantung kepada klub," tegasnya.
"Ada beberapa detail yang harus dilakukan secara terpisah. Saya sangat tenang, senang, dan menikmati Premier League," pungkasnya.
Musim ini Diaz menjadi salah satu pemain kunci bagi Arne Slot untuk menjuarai Premier League. Ia mencetak 17 gol dan 8 assist dalam 48 penampilan di semua kompetisi musim ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id