Koordinator Ticketing PSM Makassar, Muttaqin, mengatakan pihaknya menyiapkan empat ribuan lembar tiket pertandingan. Jumlah tersebut terbagi dalam enam kategori tiket. Yakni VVIP, VIP Utara, VIP Selatan, Tribun Timur, Tribun Utara dan Tribun Selatan.
Kapasitas single seat Stadion BJ Habibie, Parepare, adalah lima ribu penonton. “Kami siapkan empat ribu tiket sudah termasuk tiket komplimen. Lebih tepatnya 4.602 lembar tiket. Penjualan tiket sudah mulai dibuka Selasa 18 November,” kata Muttaqin kepada wartawan. Untuk harga tiket masing-masing kategori adalah sebagai berikut. Tribun VVIP Rp350 ribu, Tribun VIP Utara atau Selatan Rp300 ribu, Tribun Timur Rp150 ribu, Tribun Utara atau Selatan Rp90 ribu. Untuk pembelian tiket, tetap melalui aplikasi tiket.com.
Seperti pertandingan-pertandingan sebelumnya. “Sedangkan untuk penukaran, kami membuka loket penukaran di Store PSM Makassar di Jalan Balaikota, Makassar. Juga ada loket penukaran di area Stadion BJ Habibie, Parepare,” demikian Muttaqin.
PSM Makassar dalam tren positif, usai kemenangan pada Pekan Ke-12 BRI Super League 2025/26 atas Dewa United Banten FC. Tiga poin dari laga tandang itu diprediksi akan menambah animo suporter untuk datang memberikan dukungannya saat Tim Ayam Jantan dari Timur menjamu PSBS Biak, akhir pekan ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id