Skuat Persib Bandung. (Foto: dok. Ileague.id)
Skuat Persib Bandung. (Foto: dok. Ileague.id)

Tampil Oke di Super League, Persib Kian Percaya Diri di Kancah Asia

Alfa Mandalika • 23 Oktober 2025 14:00
Bandung: Kemenangan besar Persib Bandung dengan skor 3-0 saat menghadapi PSBS Biak pekan ke-9 BRI Super League 2025/26 sekaligus melanjutkan tren clean sheet. Sebelumnya Persib juga menang di ajang AFC Champions League Two (ACL 2) 2025/26 saat menghadapi Bangkok United dengan skor 2-0. 
 
Clean sheet beruntun tersebut turut meningkatkan kepercayaan diri penggawa Persib saat menantang Selangor FC pada laga lanjutan AFC Champions League Two (ACL 2) 2025/26. Persib menjamu wakil Malaysia itu Kamis (23/10) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).
 
Bek tengah Persib Julio Cesar mengungkapkan timnya kini menunjukkan kebangkitan lewat peningkatan level bermain. Terkhusus di lini belakang, Julio beserta Patricio Matricardi dan Federico Barba menjalin chemistry bagus di jantung pertahanan. 
“Ya sekarang kami terus meningkat, kami tidak kebobolan di beberapa pertandingan terakhir, saya, Barba dan Pato (Patricio) sekarang sudah mengenal satu sama lain. Setelah berlatih bersama, kami bisa mulai memperbaiki banyak hal,” kata Julio. 

Bek asal Brasil itu berharap bisa mendapatkan banyak clean lagi di laga mendatang. Dirinya mengaku punya koneksi hubungan yang baik dengan trio bek di belakang sehingga memudahkan mereka dalam menjalin chemistry. 
 
“Sekarang saya berharap bisa mendapatkan lebih banyak clean sheet di laga-laga di depan. Ini bagus, karena semua sudah bisa memahami bahasa satu sama lain, kami berbahasa Portugis, Spanyol dan Italia, tapi kami bisa bicara dengan bahasa Inggris, pelatih telah memperbaiki banyak hal kami terus berkembang,” paparnya.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ASM)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan