Seperti dilansir Antara, Bali United tampil lebih menekan ketika memulai pertandingan. Tuan rumah beberapa kali mendapat peluang pada babak pertama, namun belum mampu memecah kebuntuan akibat rapatnya pertahanan Arema FC.
Singo Edan yang mengenakan kostum putih-biru tampil disiplin dengan mengandalkan skema bertahan dan sesekali melancarkan serangan balik. Hingga turun minum, kedua tim belum mampu mencetak gol dan skor tetap imbang 0-0.
Baca juga: Diwarnai Dua Kartu Merah, Persebaya Menang Tipis di Kandang Madura United
Memasuki babak kedua, tempo permainan meningkat. Kedua tim saling melancarkan serangan hingga akhirnya Bali United berhasil membuka keunggulan. Kadek Agung mencetak gol melalui sundulan yang menggetarkan gawang Arema pada menit ke-49.
Setelah unggul, Bali United tetap bermain agresif untuk menambah gol. Sementara Arema berupaya meningkatkan intensitas serangan guna menyamakan kedudukan. Namun hingga wasit Yudai Yamamoto meniup peluit panjang, skor 1-0 tetap bertahan untuk kemenangan tuan rumah.
Hasil pertandingan membuat Bali United berada di urutan delapan klasemen sementara dengan koleksi 24 poin sambil memperpanjang tren tak terkalahkan menjadi lima laga secara beruntun (3 menang, 2 seri). Sementara itu, Arema jadi melanjutkan tren negatif gagal menang dan berada di urutan 11 klasemen sementara dengan kumpulan 18 poin.
Selain pertemuan Bali United vs Arema FC, masih ada tiga pertandingan pekan ke-16 BRI Super League 2025/2026 lain yang selesai bergulir hari ini, Minggu 4 Januari. Berikut hasil lengkapnya:
Malut United 6-2 PSBS Biak
PSIM Yogyakarta 1-0 Semen Padang
Persis Solo 1-3 Persita Tangerang
Bali United 1-0 Arema FC
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News