Ilustrasi by medcom.id
Ilustrasi by medcom.id

Piala Menpora 2021: Imbang Lawan Persikabo, Barito Lolos ke Delapan Besar

Alfa Mandalika • 30 Maret 2021 17:40
Solo: Barito Putera sukses melaju ke babak delapan besar Piala Menpora 2021. Hal itu terkonfirmasi usai Barito menahan imbang Persikabo 1973, 2-2.
 
Kedua tim sama-sama tampil terbuka pada pertandingan tadi. Bahkan, Persikabo mampu membuka keunggulan melalui gol Ahmad Nufiandani. Mendapatkan umpan terukur dari Wawan, Nufiandani langsung melepaskan sepakan voli dan menggetarkan gawang Barito. Persikabo unggul 1-0 pada menit 37. Sampai turun minum, Persikabo tetap unggul.
 
Berlanjut pada babak kedua, Barito terus berupaya menekan pertahanan Persikabo. Alhasil, mereka menciptakan gol penyeimbang lewat aksi Cassio De Jesus pada menit 49. Memanfaatkan sepak pojok, Cassio menyundul bola ke gawang Persikabo. Skor menjadi 1-1.

Akan tetapi, tak lama berselang, Persikabo kembali mencetak gol. Kali ini lewat sontekan Andi Setyo pada menit 50. Persikabo kembali unggul 2-1.
 
Jelang pertandingan berakhir, tepatnya pada menit 87, Barito kembali menyamakan kedudukan. Sepakan M Firli mampu menggetarkan gawang Persikabo. Sampai peluit panjang dibunyikan, skor tetap imbang 2-2.
 
Tambahan satu poin membuat Barito sudah mengoleksi lima poin dan berhak melaju ke delapan besar.
 
Susunan pemain:
Barito: Riyandi, Bagas, Cassio, M Firli, Rifqy, Bayu, Luthfi, Alif, Umanailo, Pora, Donald
 
Persikabo 1973: Syahrul, Rifad, Andi Setyo, Didik, Abduh, Firza Andhika, Guntur, Roni Sugeng, Nufiandani, Wawan, Dimas Drajad
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ASM)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan