ilustrasi BRI Super League: Istimewa
ilustrasi BRI Super League: Istimewa

Super League 2025/2026

Hasil Super League: Persis Solo Gagal Keluar dari Zona Merah Usai Disikat Malut United

rizkiyanuardi • 20 Oktober 2025 21:20
Solo: Tuan rumah Persis Solo harus menerima nasib takluk dari tamunya Malut United pada lanjutan pekan ke-9 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Senin 20 Oktober 2025 malam WIB.
 
Laskar Sambernyawa, julukan Persis Solo, bahkan tertinggal tiga gol lebih dulu dari Laskar Kie Raha, julukan Malut United, yang dicetak oleh brace Tyrone del Pino pada menit 30 dan 53, serta satu gol dari Yacob Sayuri menit ke-58.
 
Sementara satu-satunya gol hiburan tim tuan rumah dihasilkan oleh sundulan Kodai Tanaka pada menit ke-68, memanfaatkan umpan dari Jordy Tutuarima. Baca juga Hasil Super League: Persis Berbagi Poin dengan Arema FC

Dengan kekalahan ini, posisi anak asuh Peter de Roo di klasemen sementara tak beranjak dan tetap berada di zona merah atau tepatnya di peringkat 16 dengan 5 poin dari delapan laga, hasil dari sekali menang, dua kali imbang dan lima kekalahan.
 
Sementara bagi anak asuh Hendri Susilo, kemenangan membawa Malut United naik ke posisi empat klasemen sementara dengan poin 14 dari delapan laga, hasil empat kemenangan, dua kali imbang dan dua kali kalah.
 
Laga selanjutnya, Malut United akan menjamu tim juru kunci Semen Padang, Ahad 26 Oktober 2025, sementara Persis Solo akan bertandang ke markas Persib Bandung, Senin (27/10).
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(RIZ)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan