Gelandang Persib, Berguinho. (Foto: Dok. Persib.co.id)
Gelandang Persib, Berguinho. (Foto: Dok. Persib.co.id)

Gelandang Persib Berguinho Manfaatkan Libur Kompetisi dengan Liburan Bersama Keluarga

Alfa Mandalika • 16 Januari 2026 09:48
Bandung: Gelandang serang Persib Bandung, Rosembergne da Silva melepaskan sejenak sepak bola dari kehidupannya. Pemain yang dikenal sebagai Berguinho ini mengaku ingin memanfaatkan masa libur jeda kompetisi Super League 2025/26 dengan menyegarkan pikiran. 
 
Meskipun kurang dari satu pekan, Berguinho menilai, liburan jeda kompetisi memberikan banyak manfaat bagi dirinya untuk kembali fokus menatap putaran kedua Super League dan babak 16 Besar AFC Champions League Two. 
 
"Saat ini yang saya lakukan hanya menikmati waktu dan melupakan sepak bola sejenak. Kami memiliki banyak target setelah ini. Jadi saya harus manfaatkan liburan sebaik-baiknya," kata Berguinho. 
Pemain berdarah Brasil ini pun merasa sangat senang karena memiliki banyak waktu bersama keluarga di masa jeda ini.

"Sekarang saya hanya fokuskan waktu untuk keluarga. Saya manfaatkan waktu ini, karena sebelumnya aktivitas bersama Persib sangat padat," pungkasnya.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ASM)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan