Satu-satunya tim unggulan itu adalah RB Leipzig. Mereka sukses meraih kemenangan atas Hoffenheim dengan skor 2-0 pada spieltag 31 Bundesliga 1 Jerman 2019--2020.
Hasil ini mengamankan posisi Leizpig di posisi tiga besar. Mereka kini berada di posisi ketiga klasemen sementara dengan mengoleksi 62 poin.
Sementara itu, hasil kurang memuaskan didapat Juventus saat menjamu AC Milan pada leg kedua semifinal Coppa Italia 219--2020 dini hari tadi. Mereka hanya mampu bermain imbang tanpa gol pada laga tersebut.
Namun, hasil tersebut sudah cukup membawa Juventus lolos ke babak final. Meski secara agregat kedua tim imbang 1-1, I Bianconeri berhak mendapatkan tiket ke final karena unggul secara gol tandang.
Selain dua pertandingan di atas, masih ada pertandingan-pertandingan lainnya yang digelar pada Sabtu 13 Juni dini hari WIB. Berikut ini hasil-hasilnya:
Coppa Italia (leg 2 semifinal)
Juventus 0-0 AC Milan
Bundesliga 1 Jerman (spieltag 31)
Hoffenheim 0-2 RB Leipzig
LaLiga Spanyol (jornada 28)
Granada 2-1 Getafe
Valencia 1-1 Levante
Video: Pelatih Stoke City Positif COVID-19, MU Batalkan Uji Coba
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id