Tampil di kandang sendiri, Inggris tampil dominan dan memegang 79 persen penguasaan bola dengan 10 tembakan akurat dari 25 percobaan. Sedangkan Islandia hanya mampu melepaskan dua tembakan tanpa ada yang tepat sasaran.
Pesta Inggris dibuka oleh Declan Rice pada menit ke-20 memanfaatkan umpan Phil Foden. Empat menit berselang, Mason Mount menggandakan keunggulan tuan rumah memaksimalkan umpan Harry Kane.
Unggul dua gol belum membuat Inggris puas. Mereka terus menciptakan peluang demi peluang, tapi tidak ada gol tambahan yang tercipta hingga turun minum.
Selepas jeda, Inggris masih memegang penuh kendali permainan. Anak-anak asuh Gareth Southgate kian di atas angin setelah Islandia bermain dengan 10 pemain pada menit ke-54 lantara Birkir Mar Saevarsson diusir wasit usai menerima kartu kuning kedua.
Unggul jumlah pemain, Inggris makin tak terbendung. Phil Foden ikut mencatatkan namanya di papan skor pada menit k-80 memanfaatkan umpan Jadon Sancho.
Foden akhirnya menutup pesta Inggris empat menit berselang setelah menyambut umpan Harry Winks. Hingga wasit meniup peluit panjang, skor 4-0 untuk Inggris tetap bertahan.
Meski menang, Inggris harus puas berada di peringkat tiga dengna koleksi 10 poin dari enam laga. Sedangkan Islandia terdegradasi dari Liga A karena menduduki dasar klasemen.
Susunan pemain:
Inggris: Pickford; Walker (Mings 64'), Dier, Maguire; Trippier (Maitland-Niles 85'), Rice, Mount (Winks 64'), Saka; Foden, Grealish (Sancho 76'); Kane (Abraham 76')
Islandia: Kristinsson (Halldorsson 46'); Saevarsson, Ingason, Arnason, Hermansson, Skulason; Palsson, Bjanason (Johanesson 88'), Sigurjonsson (Eyjolfsson 62'); Gudmundsson (Thorsteinsson 73'), Bodvarsson (Sigthorsson 73')
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News