Portugal mengambil inisiatif serangan lebih dulu. Namun, mereka kesulitan membongkar pertahanan rapat Uruguay.
Uruguay beberapa kali bisa menebar ancaman lewat serangan balik. Tapi, buruknya penyelesaian akhir membuat skor kacamata bertahan hingga turun minum.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Memasuki babak kedua, Portugal masih mempertahankan permainan terbukanya. Alhasil, Bruno Fernandes sukses membuka skor pada menit ke-54 setelah menyambut umpan silang Raphael Guerreiro.
Sementara itu, Uruguay masih berusaha memaksimalkan skema serangan balik mereka. Skema Uruguay hampir membuahkan hasil pada menit ke-75, tapi sepakan Maxi Gomez dari luar kotak penalti masih membentur tiang.
Jusutru Portugal yang mampu menggandakan keunggulan pada masa injury time lewat penalti Fernandes. Penalti diberikan setelah Jose Maria Gimenez dianggap menyentuh bola dengan tangannya di kotak terlarang.
Berkat kemenangan ini, Portugal memuncaki klasemen sementara grup H dengan enam poin dar idua pertandingan. Sedangkan Uruguay berkubang di dasar klasemen dengan satu angka dari dua laga.
Susunan pemain:
Portugal: Costa; Cancelo, Pepe, Dias, Mendes (Guerreiro 42'); Neves (Leao 69'); Bernardo, Carvalho (Palhinha 83'); Fernandes; Ronaldo (Ramos 82'), Felix (Nunes 82')
Uruguay: Rochet; Gimenez, Godin (Pellistri 62'), Coates; Varela, Valverde, Bentancur, Vecino (De Arrascaeta 62'), Olivera (Vina 86'); Nunez (Gomez 72'), Cavani (Suarez 73')