Hasil tersebut membuat Montenegro makin kokoh di pucuk klasemen sementara C1 dengan koleksi sembilan poin, sedangkan Azerbaijan tertahan di posisi tiga dengan koleksi tiga poin.
Bertanding di Stadion Podgorica, tuan rumah sudah membuka keunggulan pada menit kesembilan lewat Stevan Jovetic yang menanduk umpan tendangan sudut Sead Haksabanovic.
Sepanjang permainan, Azerbaijan memang mendominasi penguasaan bola dengan catatan 52 persen berbanding 48 persen. Namun Montenegro tampil lebih agresif dengan mencatat enam tembakan mengarah gawang.
Azerbaijan hanya mampu mencatatkan lima tembakan tanpa ada satupun yang membahayakan gawang Montenegro yang dikawal kiper Milan Mijatovic.
Buah kerja keras Montenegro terbayar pada menit ke-71 saat mereka menggandakan keunggulan. Pemain pengganti Igor Ivanovic yang baru 30 detik berada di lapangan langsung mencetak gol setelah merebut bola Bahlul Mustafadze.
Sementara itu, Luksemburg juga menang 2-0 saat menjamu Siprus di Stadion Josy Barthel. Semua gol kemenangan mereka dicetak sebelum turun minum oleh Daniel Sinani pada menit ke-12 dan ke-26.
Tambahan tiga poin membawa Luksemburg menduduki posisi dua klasemen sementara C1 dengan koleksi enam poin. Sedangkan Siprus harus terima makin terpuruk di urutan paling buncit karena artinya sudah kalah tiga kali. (ANT)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News