Seperti tertera dalam unggahan Twitter @btsport, Jumat 4 Maret waktu setempat, klub peserta Liga Champions sejak musim 2024--2025 bakal bertambah menjadi 36 tim atau lebih banyak empat tim ketimbang Liga Champions sebelumnya.
Kemudian, fase grup bakal dihapus dan diganti dengan format liga dengan 100 pertandingan tambahan. Itu terjadi karena masing-masing tim bakal memainkan 10 laga yang terdiri dari 5 laga kandang dan 5 laga tandang.
Tim delapan besar dalam format liga tersebut berhak langsung melaju ke fase gugur, sedangkan tim yang finis di urutan 9-24 bakal kembali berkompetisi dalam fase play-off sebanyak dua leg untuk memperebutkan delapan slot yang masih tersedia di babak 16 besar.
Berikut ringkasan perubahan format Liga Champions yang mulai berlaku pada musim 2024--2025:
- Terdapat 36 klub peserta (sebelumnya hanya 32 tim)
- Fase grup diganti dengan format liga
- Masing-masing tim memainkan 10 pertandingan di fase pertama (5 laga kandang, 5 laga tandang)
- Tim yang finis delapan besar berhak lolos otomatis ke fase gugur yang bermula dari babak 16 besar
- Tim yang finis di urutan 9-24 kembali memainkan fase play-off sebanyak dua leg demi memperebutkan delapan tiket babak 16 besar yang tersisa
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id