Ajax Amsterdam yang menjamu Galatasaray di Stadion Johan Cruyyf Arena, harus menerima kenyataan pahit takluk tiga gol tanpa balas. Ini menjadi kekalahan keempat Ajax di Liga Champions dari empat laga. Gagal menang, Ajax menjadi penghuni dasar klasemen sementara dengan 0 poin dari empat laga, hasil selalu kalah.
Kejutan juga dilakukan klub asal Siprus, Pafos FC, yang sukses meraih kemenangan perdana di fase awal Liga Champions usai menekuk tamunya yang lebih berpengalaman, Villarreal. Gol tunggal Pafos dihasilkan Derrick Luckassen menit 46. Menang, Pafos naik ke posisi 20 dengan 5 poin dari empat laga, hasil sekali menang, dua kali imbang dan sekali kalah.
Kejutan lain terjadi dilaga Marseille vs Atalanta di Stadion Vellodrome, Marseille. Tuan rumah takluk dari tim tamu dengan skor tipis 0-1 di laga yang diwarnai penalti gagal Atalanta dan gol Marseille yang dianulir. Gol Atalanta juga terjadi di pengujung laga, alias di menit 90 lewat aksi Lazar Samardzic.
Kejutan juga terjadi saat tuan rumah Benfica takluk dari tamunya Bayer Leverkusen dengan skor 0-1. Gol Leverkusen dihasilkan oleh Patrick Schick menit ke-65. Meski mendominasi, upaya tuan rumah mencetak gol menemui jalan buntu. Baca juga Club Brugge vs Barcelona: Tuan Rumah TIga Kali Unggul, Lamine Yamal Selamatkan Blaugrana
Kemenangan sulit juga diraih Inter Milan saat menjamu klub Kazhakstan Kairat FC di Stadion Giuseppe Meazza. Pasukan Antonio Conte menang tipis 2-1.
Gol Inter dihasilkan Lautaro Martinez menit ke-45 dan Carlos Augusto menit ke-67. Sementara Kairat FC sempat mencetak gol penyama kedudukan lewat Ofri Arad pada menit ke-55.
Raihan tiga poin membuat Inter naik ke posisi tiga besar, di bawah Bayern Muenchen dan Arsenal dan sama-sama mengoleksi 12 poin. Hanya saja Nerazzuri kalah produktif dari kedua tim di atasnya. Baca juga ​Chelsea Sukses Lumat Ajax Amsterdam 5-1
Newcastle United juga sukses mendulang tiga poin saat menjamu Athletic Bilbao di Saint James Park. Dua gol kemenangan The Magpies dihasilkan oleh Dan Burn menit ke-11 dan Joelinton menit ke-49. Menang, anak asuh Eddy Howe naik ke peringkat 6 dengan poin 9 dari empat laga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id