Jakarta: Sejumlah laga lanjutan fase grup Liga Champions telah selesai bergulir pada Kamis 26 November dini hari WIB. Salah satunya, ada Liverpool yang dipermalukan Atalanta.
Bertanding di Stadion Anfield, Liverpool harus terima kalah 0-2 dari Atalanta. Tuan rumah terbukti kesulitan menembus pertahanan tamunya hingga statistik menyebutkan tidak ada satupun peluang mengarah ke gawang.
Hasil pertandingan tersebut membuat posisi Liverpool terancam di klasemen Grup D. Pasalnya, mereka tetap berada di puncak dengan jarak 2 dari Atalanta dan Ajax yang sukses menundukkan Midtjylland.
Sejatinya, The Reds bisa menyegel tiket babak 16 besar jika mampu mengalahkan Atalanta. Tapi kini, mereka bisa saja gugur apabila meraih hasil negatif pada dua laga selanjutnya, yakni kontra Ajax dan Midtjylland.
Berbeda dengan Liverpool, Manchester City dan Bayern Muenchen malah sudah memastikan tiket 16 besar ketika fase grup hanya tersisa dua pertandingan lagi. Itu terjadi karena City menang tipis atas Olympiakos Piraeus, sedangkan Muenchen menundukkan RB Salzburg.