Rosberg sukses menempati peringkat pertama dengan mencatatkan waktu tercepat 1 menit 14,363 detik. Dengan catatan tersebut, pembalap asal Jerman tersebut unggul 0,107 detik dari rekan setimnya, Lewis Hamilton yang finis di posisi kedua.
Posisi ketiga ditempati oleh pembalap Red Bull Daniel Ricciardo. Pembalap asal Australia itu diikuti oleh rekan setimnya, Max Verstappen di posisi keempat.
Sementara itu, posisi kelima dan keenam ditempati oleh dua pembalap Ferrari, Kimi Raikkonen dan Sebastian Vettel. Raikkonen finis dengan catatan waktu 1 menit 15,142 detik, sedangkan Vettel mencatatkan waktu 1 menit 15,315 detik.
Peningkatan posisi berhasil dicapai pembalap Indonesia Rio Haryanto. Jika sebelumnya hanya menempati peringkat ke-21 di sesi latihan bebas ketiga, kini, pria kelahiran Indonesia tersebut berhasil finis di peringkat ke-20 pada sesi kualifikasi ini.
Berikut hasil lengkap sesi kualifikasi GP Jerman, Sabtu 30 Juli:
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News