Duo Ferrari, Kimi Raikkonen dan Sebastian Vettel menjadi pembalap yang paling tegas mengkritik gaya membalap Verstappen. Terlebih, Kimi yang merasa dirugikan dan menilai Verstappen terlambat menutup celah saat keduanya saling berdekatan pada trek lurus Kemmel di Sirkuit Spa-Francorchamps.
"Biarkan ia (verstappen) beristirahat, ia hanya pembalap yang baru berusia 18 tahun," tutur Hamilton.
(Baca: Pembalap Mercedes Waspada dengan Penyebaran Virus Zika di Singapura)
Menanggapi dukungan Hamilton, pembalap asal Belanda itu pun terlihat senang. Verstappen pun berujar jika kemampuan membalapnya sama seperti Hamilton.
"Itu hal yang sangat bagus (dukungan Hamilton). Itu menunjukkan bahwa saya adalah seorang pembalap yang sama seperti Lewis," ujar Verstappen.
(Baca: Milyuner AS Beli Saham F1 Senilai Rp104 Triliun)
Dukungan bagi rekan setim Daniel Ricciardo ini pun datang dari mantan bos Renault, Flavio Briatore. Ia menilai Verstappen membawa energi baru ke dalam balapan jet darat saat ini.
"Ia (verstappen) mengingatkan saya kepada Michael Schumacher dan Fernando Alonso di masa muda. Ia membawa energi baru ke dalam olahraga ini, dan Formula 1 sangat membutuhkan itu. Jika mengkritik gaya mengemudinya yang spektakuler, itu adalah hal bodoh," kata Briatore. (Sportsmole)
Nico Rosberg Kalahkan Hamilton di GP Italia
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News