Pascal Wehrlein. (Foto: AFP)
Pascal Wehrlein. (Foto: AFP)

Jelang F1 GP Austria

Dave Ryan: Pascal Fantastis, Rio Kurang Beruntung

Alfa Mandalika • 03 Juli 2016 14:15
medcom.id, Spielberg: Racing Director tim Manor Racing, Dave Ryan angkat bicara mengenai performa dua pembalap Pascal Wehrlein dan Rio Haryanto saat kualifikasi GP Austria, Sabtu 2 Juli. Ia merasa, kedua pembalap muda itu sudah memberikan penampilan terbaik.
 
Pascal bercokol di posisi 12 dengan catatan waktu 1 menit 07.700 detik. Sementara Rio, pembalap asal Indonesia itu berada di posisi 19 dengan catatan waktu 1 menit 08.026 detik.
 
"Seluruh tim boleh sangat bangga dengan kinerja pembalap saat kualifikasi. Ini adalah refleksi dari kerja keras yang besar, baik di markas maupun di lintasan. Pascal melaju fantastis dan sangat senang dengan lap yang sempurna - di Q1 dan Q2. Lap time Q2 Pascal lebih mengesankan karena dicatatkan dengan ban supersoft," kata Dave. 
 
"Rio pastinya sedikit tidak beruntung. Rio tidak memiliki trek yang kosong untuk sehingga ia tidak bisa memperbaiki waktu. Pada kesempatan ketiganya juga. Tapi jelas masih banyak yang tersimpan darinya dan saya yakin ia akan sangat termotivasi untuk balapan." sambungnya.

Dave juga tidak bosan untuk mengingatkan para pembalap bahwa situasi di balapan bisa berubah.
 
"Balapan membawa tantangan-tantangan spesifik tersendiri dan itu akan menjadi sangat sulit, tapi kami siap untuk itu dan kami akan melakukan yang terbaik," tutur Dave. (RO)

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ASM)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan