Kevin Magnussen (AFP PHOTO / JOHN THYS)
Kevin Magnussen (AFP PHOTO / JOHN THYS)

Jelang GP Formula 1 Italia

Kevin Magnussen Tegaskan Siap Membalap di Monza

Rendy Renuki H • 31 Agustus 2016 16:10
medcom.id, Monza: Pembalap tim Renault Sport Kevin Magnussen menegaskan dirinya siap membalap di Sirkuit Monza pada Grand Prix Formula 1 Italia, 2-4 September nanti. Magnussen ngotot bisa turun meski baru mengalami kecelakaan cukup parah pada seri Belgia lalu.
 
Magnussen sempat mengalami cedera pergelangan kaki kiri usai kecelakaan di tikungan kedelapan Sirkuit Spa-Francorchamps. Bahkan, driver 23 tahun itu sempat menjalani pemeriksaan medis FIA (Federasi Balap Internasional) sebelum dinyatakan siap membalap di seri ke-14 musim ini.
 
"Saya merasa jauh lebih baik, dan ini merupakan kabar yang sangat baik tentunya," ujar pembalap asal Denmark itu.

"Saya telah beberapa kali melakukan pemeriksaan yang menunjukkan kondisi saya telah fit untuk balapan di Monza. Saya yakin saya akan berada di balik kemudi akhir pekan ini," sambungnya.
 
Keputusan akhir perkembangan kondisi Magnussen akan dirilis FIA pada Kamis waktu setempat. Magnussen mengalami cedera setelah mobil RS16 yang dikemudikannya menabrak pembatas yang membuatnya sempat dilarikan ke rumah sakit di daerah Verviers, Belgia. (GPUpdate)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ASM)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan