Partner mesin McLaren ini telah berjuang keras sejak kembali ke F1 setahun yang lalu. Meski ada perkembangan mantap, hasil akhirnya dianggap tak pernah sesuai dengan apa yang diinginkan.
"Semua kru telah berkembang pesat dalam tahun ini, baik di McLaren dan Honda. Kami telah menunjukkan beberapa hasil yang baik, tetapi pada akhirnya saya tetap tidak puas dengan hasil yang kami miliki," ujar Direktur F1 Honda, Yusuke Hasegawa.
Setelah menyelesaikan musim ini di urutan keenam, Hasegawa merasa Honda sudah pantas berada di podium pada musim 2017. Itu ia yakini sebagai target yang cukup realistis.
"Sebuah podium akan menjadi hasil yang baik. Meski masih ada banyak pekerjaan dan beberapa faktor yang tidak diketahui mengenai balapan 2017, target itu saya rasa realistis," terang Hasegawa.Klik juga: Alonso Hadiri Laga Terakhir Webber di Balap Ketahanan Dunia
"Sebagai contoh, kami tidak tahu di mana tim-tim lain dalam hal kinerja. Kuncinya adalah waktu. Kami perlu waktu untuk sukses," tegasnya. (F1Today)
Video Debut di F4, David Sitanala Langsung Targetkan Naik Podium
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News