Jojo mengaku tak menyangka bisa menembus final apalagi Loh bermain luar biasa. Strategi yang telah ia siapkan dengan timnya beberapa kali meleset karena Loh bermain dengan berani dan menerapkan pola yang selalu berbeda.
Karena itu, tak mengherankan ketika Jojo melakukan selebrasi yang meledak-ledak setelah pertandingan. Selain karena bertarung sengit dengan Loh, ia juga bisa melebihi ekspektasi di laga ini.
"Puji Tuhan bisa melaju ke final, sangat-sangat di luar ekspektasi. Bersyukur dengan usaha yang semaksimal mungkin dan melakukan yang terbaik tadi bisa keluar dari tekanan," kata Jojo.
"Selebrasi cukup meledak-ledak karena lega bisa menyelesaikan pertandingan karena kalau dipaksa sampai gim ketiga, ceritanya mungkin bisa berbeda," urainya.
Baca juga: India Open 2026: Ditekan Unggulan 1, Putri Angkat Koper
"Hari ini Loh Kean Yew bermain sangat baik, sangat luar biasa. Beberapa strategi yang sudah kami siapkan pun, dia ternyata melakukan hal yang berbeda jadi ada sedikit perubahan-perubahan yang tadi sempat harus di-adjust," jelasnya.Jojo merasa kunci kemenangannya atas Loh adalah bisa menguasai angin lapangan pada game pertama meski agresivitas Loh sempat merepotkan. Untungnya, Jojo bisa menemukan ritme yang tepat dan berbalik unggul.
"Seperti kemarin, gim pertama itu sangat penting karena kondisi sebenarnya menguntungkan, kalah angin tapi tadi Loh bermain cukup agresif jadi beberapa kali saya juga sempat kebingungan. Pelan-pelan diskusi juga dengan tim, akhirnya mulai menemukan ritmenya. Pelan-pelan mengejar dan membalikkan keadaan," papar Jojo.
"Gim kedua tadi kondisinya kan cukup kurang menguntungkan untuk pemain tunggal, bermain dengan angin. Saya harus ekstra cari akal, cari cara bagaimana caranya supaya bisa keluar dari momen itu," bebernya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News