Belum Bugar
Imam memaparkan bahwa Jorji terlihat masih kelelahan setelah bertanding di final Kumamoto Masters 2025. Dengan waktu pemulihan yang singkat, tidak mungkin Jorji bisa tampil maksimal di Australia Open 2025.Imam khawatir Jorji akan kembali cedera jika dipaksa tampil di Australia Open 2025 ketika pemulihan kondisinya belum maksimal. Sebelumnya, Jorji juga sempat mengalami vertigo parah yang membuatnya dilarikan ke rumah sakit.
Baca juga: Kim/Seo Samai Rekor Legenda Tiongkok setelah Menjuarai Kumamoto Masters 2025
"Gregoria Mariska Tunjung terpaksa ditarik dari keikutsertaannya di Australian Open 2025 setelah melihat kondisi fisik selepas final Kumamoto Masters 2025," ujar Imam.
"Dari hasil pemantauan dan penilaian, Gregoria masih memerlukan recovery lebih panjang untuk kembali turun bertanding," jelasnya.
"Pemulihan singkat dengan waktu yang tersisa plus perjalanan jauh dari Jepang menuju Australia berisiko pada kebugaran fisiknya," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id