Pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo bakal berhadapan dengan Ong Yew Sin/Tan Wee Kiong dari Malaysia. Pertandingan ini diprediksi akan berjalan panas mengingat Kevin dan Tan pernah terlibat konflik pada 2016 silam.
Marcus/Kevin berhasil melaju ke babak perempat final Hong Kong Open usai mengalahkan ganda putra Jepang, Takura Hoki/Yugo Kobayashi. Mereka unggul 18-21, 21-13 dan 21/14.
Selain Marcus/Kevin, ganda putra Indonesia juga mengirim Mohamad Ahsan/Riang Agung Saputro di perempat final Hong Kong Open. Mereka akan berhadapan dengan pasangan Jepang, Takuto Inoue/Yuko Kaneko.
Ahsan/Rian lolos ke perempat final setelah menumpas perlawanan alot ganda putra Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmusen 17-21, 21-16 dan 21-18.
Sektor ganda putri Indonesia tak ketinggalan mendelegasikan Greysia Polii/Apriyani Rahayu di perempat final Hong Kong Open 2017. Unggulan ketujuh asal Tiongkok, Huang Yaqiong/Yu Xiaohan akan dihadapi Greysia/Apriyani.
Pertandingan pertama dimulai sekitar pukul 12.00 WIB dan disusul laga berikutnya berurutan. Berikut daftar lengkap perempat final Hong Kong Open sektor ganda putra dan putri:
Ganda Putri*
12.00 WIB: Huang Yaqiong/Yu Xiaohan vs Greysia Polii/Apriyani Rahayu
12.40 WIB: Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto vs Huang Dongping/Li Wenmei
13.20 WIB: Yuki Fukushima/Sayaka Hirota vs Jongkolphan Kithitarakul/Rawinda Prajongjai
14.00 WIB: Chen Qingchen/Jia Yifan vs Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara
Ganda Putra*
13.20 WIB: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Ong Yew Sin/Tan Wee Kiong
18.40 WIB: Li Junhui/Liu Yuchen vs Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov
21.10 WIB: Takuto Inoue/Yuki Kaneko vs Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro
21.20 WIB: Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kodling vs Lu Ching Yao/Yang Po Han
*jadwal bisa lebih cepat atau lebih lambat, tergantung lama pertandingan sebelumnya.
Video: Komdis PSSI Jatuhkan Sanksi pada Persib Bandung
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News