Jonatan melewati babak pertama setelah menaklukkan wakil Denmark Rasmus Gemke dengan skor 21-17 dan 24-22. Meski menang dua game, para suporter Indonesia yang memadati Istora sempat dibuat khawatir pada poin-poin akhir game kedua.
Namun dengan penuh keyakinan, Jonatan berhasil mengejar ketertinggalan dan memenangkan pertandingan yang memakan waktu 58 menit. Menanggapi laga tersebut, Jonatan mengaku ada dua faktor penting yang mempengaruhi performa, yakni angin dan motivasi ingin cepat menang.
"Pertama, angin kencang membuat bolanya cukup berat. Tapi fokus saya bukan ke angin atau cara main lawan, melainkan bagaimana bisa keluar dari tekanan,” papar Jonatan seperti tertuang dalam rilis Image Dynamics.
"Jika sampai memainkan game ketiga pasti tenaga saya bakal terkuras dan kemungkinan Gemke bisa lebih percaya diri. Jadi, saya habis-habisan di game kedua,” tambahnya.
Klik: Komentar Anthony Ginting Usai Menang Susah Payah Atas Wakil Tiongkok
Tak lama berselang, tren positif Jonatan menular kepada Anthony yang bentrok dengan wakil Tiongkok, Lu Guangzu. Meski begitu, Anthony harus bekerja lebih keras karena laga baru dia selesaikan dalam tempo 78 menit dengan skor 20-22, 23-21 dan 21-18.
"Dia (Lu Guangzu) pemain yang ulet, tidak mudah melakukan kesalahan sendiri dan tidak mudah dimatikan. Saya memang sudah siap capek dan susah di lapangan," tutur Anthony mengomentari Lu Guangzu seusai laga.
Bukan hanya Anthony yang kesulitan melewati babak pertama. Marcus/Kevin sebagai ganda putra terbaik dunia juga kalah lebih dari Takuto Inoue/Yuki Kaneko asal Jepang pada game pertama.
Sekadar informasi, Jumlah wakil Indonesia yang lolos babak pertama bisa bertambah karena beberapa di antaranya baru mendapat giliran tampil pada hari kedua, Rabu 17 Juli. Misalnya, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Fitriani dan Ricky Karanda Suwardi/Angga Pratama.
Berikut hasil lengkap wakil Indonesia yang menang di babak pertama, Selasa (16/7):
Tunggal Putra
- Anthony Sinisuka Ginting vs Lu Guang Zu: 20-22, 23-21, 21-18
- Jonatan Christie vs Rasmus Gemke (Denmark): 21-17, 24-22
Tunggal Putri
- Gregoria Mariska Tunjung vs Pornpawee Chochuwong (Thailand): 21-10, 21-8
Ganda Putri
- Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Ayako Sakuramoto/Yukiko Takahata (Jepang): 21-15, 21-16
- Nadya Melati/Tiara Rosalia Nuraidah vs Setyana Mapasa/Gronya Somerville (Australia): 21-15, 22-20
Ganda Putra
- Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon vs Takuto Inoue/Yuki Kaneko (Jepang): 20-22, 21-16, 21-14
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id